PB Jaya Raya Juara Umum BNI Sirkuit Nasional Premier DKI Jakarta 2024
Jakarta, 17 November 2024. PB Jaya Raya menorehkan hasil gemilang pada kejuaraan BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Premier DKI Jakarta 2024 yang merupakan kejuaraan penutup pada rangkaian BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) PBSI tahun 2024.
Pada Kejuaraan yang berlangsung pada 11-16 November 2024 di Gelanggang Remaja Tanjung Priok - Jakarta Utara, Atlet PB Jaya Raya tampil dengan memuaskan dengan meraih 7 medali emas, 8 medali perak dan 5,5 medali perunggu. Hasil ini menobatkan PB Jaya Raya sebagai Juara Umum BNI Sirnas Premier DKI Jakarta 2024 mengungguli saingan terberatnya yakni Exist Badminton Club yang menempati posisi kedua serta PB Djarum di posisi ketiga dengan.
Salah satu sektor yang mendominasi adalah ganda putri, di mana PB Jaya Raya hampir sapu bersih gelar di ganda putri. Adapun gelar yang diraih yakni nomor ganda pemula putri, ganda remaja putri, ganda taruna putri, dan ganda dewasa putri. Sementara di nomor ganda anak-anak putri harus puas meraih posisi kedua.
Sorotan utama dalam kejuaraan ini adalah penampilan pasangan Ariella/Rachel di sektor ganda dewasa putri. Meski sebelumnya absen dari rangkaian Sirnas tahun ini, mereka secara mengejutkan berhasil meraih juara di nomer dewasa ganda putri saat comeback ke Kejuaraan level Nasional setelah terakhir pada Kejurnas Tahun 2023. Kemenangan mereka menjadi cerita inspiratif, terutama mengingat tantangan berat yang harus mereka hadapi di kategori dewasa.
"Perasaannya yang pasti seneng banget, karena nggak nyangka bisa juara 1 padahal baru ikut pertandingan di dewasa pertama kali, dan lawannya bagus-bagus juga. Kalau untuk chemistry, mungkin karena kita sudah lama partneran dari taruna, jadi nggak butuh lama untuk menyesuaikan," ujar Ariella saat diwawancarai.
Senada dengan Ariella, Rachel juga menyampaikan kebahagiaannya, "Puji Tuhan, pastinya sangat seneng banget karena akhirnya bisa juara setelah setahun ini nggak partneran sama Ariella. Kita tetap keep in touch di luar lapangan meskipun Ariella lagi jauh," ungkap Wanita kelahiran Blitar tersebut.
Prestasi para atlet PB Jaya Raya di Sirkuit Nasional Premier DKI Jakarta 2024 menjadi penegasan bahwa klub ini akan terus mencetak atlet berprestasi di kancah nasional maupun Internasional. Semoga para atlet lebih berkembang dan siap untuk menatap pertandingan yang akan datang pada tahun 2025.